Babinsa Koramil 01/Padang Panjang Punya Warung Sarapan Pagi Untuk Tambahan Penghasilan

Mentreng.com | Padang Panjang – Untuk menambah penghasilan sehari – hari, Babinsa Koramil 01/Padang Panjang Kodim 0308/Tanah Datar, Serda Heriadi membuka usaha menjual sarapan pagi seperti bubur ayam dan lontong di RR.05 Kelurahan Balai Balai Kec.Padang Panjang Barat, Senin (29/01/2024).

Serda Heriadi sebagai Bintara Pembina Desa di Kelurahan Balai Balai melaksanakan usaha jualan sarapan pagi dan minum kopi. Peluang usaha dagang sarapan pagi menjadi salah satu solusi terbaik bagi Babinsa untuk menambah penghasilan.

Bacaan Lainnya

Ada beberapa jenis sarapan yang disajikan seperti bubur ayam, nasi kuning lengkap, lontong, dan masih banyak lagi. Di beberapa kota tertentu secara spesifik juga terdapat hidangan pecel, lontong balap, ketupat sayur dan masih banyak lagi.

Yang menarik menjalankan peluang usaha dagang sarapan pagi ini terbilang simpel dan tidak memakan waktu. Anda hanya perlu bangun lebih awal untuk menyiapkan masakan dan membuka kedai kecil Anda ketika pukul 05.30 pagi. Membuka lebih awal sangat membantu para ibu yang harus menyiapkan buah hati mereka lebih awal.

Total waktu yang Anda butuhkan dalam menjalankan usaha sarapan pagi ini hanya sekitar 5 – 6 jam saja sehari. Anda bisa melibatkan seorang tenaga masak tambahan kalau anda merasa kewalahan dalam proses masaknya.” (Pendim 0307).

Print Friendly, PDF & Email

Pos terkait