Mentreng.com | X Koto – Babinsa Koramil 05/X Koto Kopda Makmun Arifin bersama aparat pemerintah Nagari dan petani serta Bhabinkamtibmas menghadiri undangan dalam rangka Musyawarah 80% Pandam Perkara dan Jalan Usaha Tani Banda Malintang Jorong Batu Panjang-Kapo Koto Nagari Koto Laweh Tahun 2024 Nagari Koto Laweh Kec. X koto, Rabu (14/08/2024).
Turut Hadir: Camat X Koto diwakili kasi PMD PPKB, Babinsa Nagari Koto Laweh, Babinkamtibnas Nagari Koto Laweh, PD dan PLD Kecamatan X Koto, Ketua BPRN Nagari Koto Laweh, Ketua KAN Nagari Koto Laweh, TPK Nagari Koto Laweh.
Babinsa Kopda Makmun Arifin mengatakan rencana pembukaan akses jalan lahan pertanian ini sangat penting dilakukan guna memudahkan transportasi masyarakat ketika hendak melakukan aktifitas bepergian dari rumah menuju kebun maupun pada saat mengangkut hasil panen nanti.
“Jalan ini nantinya akan bermanfaat bagi petani dalam mengangkut hasil pertanian mereka serta memudahkan masyarakat dalam melaksanakan aktivitas mereka menuju ke sawah atau ke kebun agar tidak memiliki kendala karna kondisi jalan yang tidak memungkinkan” ucap Babinsa.
Dandim 0307/Tanah Datar Letkol Inf Agus Priyo Pujo Sumedi, S.I.P., M.Han melalui Danramil 05/X Koto Lettu Inf Rusiayadi mengutarakan bahwa, Babinsa merupakan ujung tombak satuan teritorial TNI AD mempunyai kewajiban untuk menjadi motivator dalam setiap kegiatan kemasyarakatan. Oleh karena itu Ia sangat mendukung rencana pembukaan jalan usaha tani.
“Dengan adanya rencana pembangunan jalan usaha tani ini diharapkan dapat memudahkan mobilisasi para petani menuju lahan pertanian mereka maupun pada saat pengangkutan hasil panen sehingga dapat membantu peningkatan produksi pertanian” pungkas Babinsa.” (Pendim 0307)