Mentreng.com | Rambatan – Terjadi kebakaran pada salah satu rumah warga milik Bapak Basri (72) pekerjaan Swasta di Jorong Piliang Bendang Nagari Simawang Kec. Rambatan Kab. Tanah Datar, Kamis (25/01/2024)
Babinsa Koramil 07/Rambatan Kodim 0307/Tanah Datar Serma Toni Saputra yang datang ke lokasi kejadian bersama Forkopimca mengungkapkan, bahwa kebakaran terjadi yang menimpa salah satu warga binaan adalah suatu musibah yang patut di perhatikan oleh kita bersama.
Menurut Serma Toni Saputra, tidak ada korban jiwa, kerugian belum bisa ditafsir, masalah kebakaran ini sudah ditangani oleh pihak Polsek Rambatan guna melakukan penyelidikan lebih lanjut, api baru bisa dipadamkan 1 jam kemudian setelah 2 unit mobil Pemadam Kebakaran (Damkar) Tanah Datar memadamkannya.
Pada kesempatan terpisah, Plh Danramil
07/Rambatan Peltu Jupriyadi menuturkan, bahwa menjadi Babinsa adalah menjaga keamanan, kenyamanan warga masyarakat di wilayah binaannya, selain keluarganya sendiri di rumah, wilayah binaannya adalah menjadi rumah kedua.
“Babinsa harus bisa menyatu dengan warga binaannya, ini sudah menjadi tanggung jawab seorang Babinsa untuk selalu ada kepada warganya, apalagi kepada warganya yang sedang mengalami musibah,” tutur Plh Danramil.
Hadir dalam kegiatan tsb:
– Kadis Dinas Sosial Kab. Tanah Datar
– BPBD Kab. Tanah Datar
– Camat Kecamatan Rambatan
– Babinsa Koramil 07/RBT
– Kapolsek Rambatan
– Wali Nagari Simawang
– Babinsa Nagari Simawang
– Kepala Jorong Nagari Simawang
– Ketua Pemuda Nagari Simawang beserta Perangkat Kepemudaan
– Satlinmas Jorong Piliang Bendang Nagari Simawang
– Tokoh Masyarakat Piliang Bendang Nagari Simawang. (Pendim 0307)