Bawaslu Lampung Selatan Mengajak Seluruh Media Untuk Ikut Mengawasi Pilkada Serentak

Mentreng.com  |  Lampung Selatan – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Lampung Selatan mengajak seluruh wartawan dan media di Kabupaten Lampung Selatan ikut dan berperan serta dalam mengawasi jalannya Pilkada pemilihan Gubernur/ wakil gubernur Lampung, Bupati/ wakil bupati Lampung Selatan.

Hal tersebut disampikan Wazzaki S.H selaku ketua Bawaslu Lampung Selatan kepada puluhan awak media dan organisasi Pers dalam acara Sosialisasi Pilkada yang dilaksanakan di D’Das Cafe & Resto jln Suekarno-Hatta Kalianda Selasa (11-06-2024).

“Sehubungan dengan keterbatasan anggota Bawaslu yang ada,maka kami mengajak rekan-rekan wartawan dari berbagai media yang ada di Lampung Selatan yang juga merupakan mitra kami untuk ikut serta mengawasi jalan nya pilkada. Kita berharap pilkada ini dapat berjalan dengan baik tanpa cidera. Berjalannya demokrasi juga menjadi tanggung jawan moril dari teman-teman media”. Jelas Wazzaki pada saat memberikan sambutan.

Wazzaki menambahkan pihaknya patut bersyukur berkat peran serta rekan-rekan media pelaksanaan pemilu pemilihan Presiden/wakil Presiden dan pemilihan legislatif yang baru lalu dapat berjalan baik dan sukses tanpa ada masalah.

Acara sosialisai pilkada Pemilhan Gubernur/wakil Gubernur, Bupati/wakil Bupati tersebut ikut dihadiri oleh KPU Lampung Selatan yang diwakili oleh Hendra Ardiansyah serta dari Kejari Kalianda yang diwakili Gunawan Wibisono S.H,M.H yang juga sebagai ketua Koordinator Gakundu Lampung Selatan.
Keduanya juga sempat memberikan pemaparan terkait pelaksanaan Pilkada di Lampung Selatan.

Diketahui bahwa pelaksanan Pilkada serentak akan dilaksanakan pada bulan bulan Desember 2024. (Rls)

Print Friendly, PDF & Email

Pos terkait