Mentreng.com | Kota Solok — Kepala Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Sumatera Barat (Sumbar), H.Helmi membuka secara resmi kegiatan manasik haji di Masjid Al Hidayah Kelurahan VI Suku Kota solok. Sabtu(06/05/23).
Hadir dalam kegiatan manasik ini Kakankemenag Kota Solok, H.Mustafa didampingi Kasubbag TU, H.Adrinoviyan, Plt. Kasi Haji, H.Emil Isra, pejabat dilingkungan Kemenag, Ketua BPIH Kota Solok, dan Petugas Kesehatan.
Dalam Kesempatan ini, H.Helmi menyampaikan Tag line penyelenggaraan haji tahun 2023,, haji yang berkeadilan dan ramah lansia. “Tahun ini secara keseluruhan Jemaah haji sekitar 50 persen terdiri dari Jemaah lansia,ujar KaKanwil.
Kakanwil akan mempersiapkan calon Jemaah haji secara maksimal, karena Jemaah haji setiap tahunnya berbeda-beda dan berubah-ubah, Jumlah Jemaah yang banyak dan ibadah haji itu berbeda dengan ibadah lainnya.
Diakhir arahannya, H.Helmi menjelaskan tugas pemerintah itu, salah satunya melakukan pembinaan atau bimbingan manasik haji secara gratis. KaKanwil H.Helmi memintak KaKankemenag bersama jajarannya agar mampu melayani calon Jemaah haji Kota Solok dengan sebaik-baiknya.
Sementara itu KaKankemenag Kota solok, H. Mustafa, selain memperkenalkan diri, sebagai kepala Kemenag Kota Solok yang baru, juga menyampaikan, selamat datang atas kehadiran KaKanwil Kemenag provinsi Sumbar beserta rombongan, yang didampingi ketua DWP Kemenag Kanwil provinsi Sumbar, Ny. Nazipah Helmi.
“Semoga kehadiran KaKanwil menjadi penambah semangat dan motivasi yang besar bagi jemaah haji Kota Solok, dalam rangka memantapkan manasik haji untuk persiapan keberangkatan haji tahun ini”ujar H. Mustafa.
Diakhir pembukaan KaKankemenag memintak, semoga Jemaah haji Kota Solok, juga bisa bekerjasama dengan KaKankemenag, selamat pergi dan pulang nanti dalam menjalankan ibadah haji.
Sebelumya Plt. Kasi Haji, H. Emil Isra, Menyampaikan kepada Jemaah Jadwal Manasik haji yang dibiayai oleh PKOH (Pengelolaan Keuangan Operasional Haji), sebanyak 10 kali, 2 kegiatan dilaksanakan oleh Kantor Kementerian Agama Kota Solok, dilaksanakan pada hari sabtu, tanggal 06 Mei dan Senin tanggal 08 Mei 2023 sedangkan 8 kegiatan dibagi dua Kecamatan yang ada di Kota Solok, yang dimulai serentak pada hari Rabu tanggal 10 – 17 Mei 2023, Kecamatan Lubuk Sikarah dilaksanakan di Masjid Al Hidayah, sedangkan Kecamatan Tanjung Harapan dilaksanakan di Mushalla Baitul Quran di Pandan Baru. (helda).