Mentreng.com | Padang – Rapat Koordinasi Dilkumjakpol ( Pengadilan, Kemenkumham, Kejaksaan dan Kepolisian ) yang diselenggarakan oleh Kanwil Kemenkumham Sumatera Barat melalui Divisi Pemasyarakatan bertempat di ZHM Premiere Hotel Padang turut dibersamai oleh Kepala Rutan Batusangkar Elfiandi, Rabu (19/6/24).
Rakor Dilkumjakpol yang bertemakan “Optimalisasi Penerapan Pidana Alternatif Sebagai Penanganan Over Crowded Pada Lapas/Rutan/LPKA Di Wilayah Sumatera Barat” dihadiri oleh Narasumber ahli yaitu Kepala Kepolisian Daerah Sumatera Barat, Irjen.Pol. Suharyono, S.I.K., S.H., Ketua Pengadilan Tinggi Padang yang diwakili oleh Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Padang, Suwono, S.H, S.E, M.Hum dan Plh. Kepala Kejaksaan Tinggi Padang, Devitra Romiza, SH., MH.
Rapat Koordinasi ini juga dihadiri oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan dan Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM, Ruliana Pendah Harsiwi serta seluruh Kepala Unit Pelaksana Teknis Pemasyarakatan se-Sumatera Barat.
Membuka kegiatan, Kakanwil Kemenkumham Sumatera Barat Amrizal mengatakan UU No.1 Tahun 2023 tentang KUHP diharapkan menjadi solusi overkapasitas di Lapas/Rutan, ““Dengan kondisi Lapas dan Rutan yang overcrowded ini tentu akan mempengaruhi psikologi Warga Binaan Pemasyarakatan sehingga memicu potensi terjadinya Gangguan Keamanan dan Ketertiban. Dengan lahirnya hukuman pidana alternatif melalui Undang-undang (UU) Nomor 1 Tahun 2023 tentang Kitab Undang-Undang Hukum Pidana ini diharapkan mampu menjadi solusi alternatif dalam penanganan permasalahan over crowded pada Lapas / LPKA dan Rutan khususnya di Sumatera Barat”. ungkapnya.
Kepala Rutan Batusangkar Elfiandi menanggapi adanya forum Dilkumjakpol akan membantu meminimalisir masalah overcrowded yang terjadi dibanyak Lapas/Rutan khususnya wilayah Sumatera Barat, “Forum Dilkumjakpol memiliki output berupa masukan mengenai penyelesaian perkara tindak pidana. Selain itu Forum ini juga mendorong lembaga penegak hukum agar menerapkan pidana alternatif supaya terjadinya overcrowded di Lapas maupun Rutan dapat terminimalisir”, ucap Ka.Rutan. (syuja)
#Humas Rutaba