MAN Kota Solok Gelar Upacara Peringatan Hari Guru Nasional (HGN) ke-79

Mentreng.com  |  Kota Solok – MAN Kota Solok mengadakan Upacara Peringatan Hari Guru Nasional (HGN) ke-79 dengan penuh khidmat dan hikmat pada Senin, 25 November 2024. Upacara yang dilaksanakan di Lapangan Upacara MAN Kota Solok ini dipimpin oleh Kepala Madrasah MAN Kota Solok, Marion. Upacara diikuti oleh Majelis Guru, Tenaga Kependidikan, Mahasiswa PL, serta seluruh siswa-siswi MAN Kota Solok, dengan petugas upacara yang terdiri dari Bapak dan Ibu Majelis Guru.

Dalam amanat upacara, Marion mengucapkan selamat Hari Guru Nasional kepada seluruh Majelis Guru. Beliau menyampaikan bahwa profesi guru adalah tugas mulia dalam mencerdaskan dan memajukan bangsa. Tema HGN tahun ini, “Guru Hebat, Indonesia Kuat,” memiliki tiga makna penting, yaitu: pertama, arti dan kedudukan penting guru dalam pendidikan; kedua, peran seorang guru dalam membentuk karakter dan kualitas peserta didik; dan ketiga, guru sebagai penentu kualitas sumber daya manusia dan generasi penerus bangsa yang akan melanjutkan perjuangan serta tanggung jawab dalam memajukan negara.

Lebih lanjut, Marion mengungkapkan bahwa pelaksanaan Upacara HGN di MAN Kota Solok ini merupakan wujud penghargaan dan apresiasi terhadap dedikasi serta perjuangan guru dalam mendidik dan membentuk generasi bangsa. “Upacara ini bukan hanya sebagai seremonial, tetapi juga sebagai momentum untuk lebih menghargai dan meningkatkan kualitas pendidikan di madrasah ini,” ujar beliau.

Marion berharap agar semangat Hari Guru Nasional dapat terus menginspirasi seluruh pendidik untuk bekerja dengan penuh dedikasi, inovasi, dan cinta terhadap profesi, sehingga dapat mewujudkan Indonesia yang lebih kuat melalui pendidikan yang berkualitas. Marion juga menekankan bahwa guru adalah pendidik profesional yang memiliki tugas utama untuk mengajar, mendidik, membimbing, serta menilai hasil belajar peserta didik. (helda/Nt)

Print Friendly, PDF & Email

Pos terkait