Mentreng.com | Kota Solok – Pangkalan Gugus Depan (PAGUSDAM) MAN Kota Solok mengikuti Apel Besar Peringatan Hari Pramuka ke-63 Tahun 2024 yang diadakan di Bumi Perkemahan Ampang Kualo Kota Solok. Sebanyak 16 anggota PAGUSDAM, didampingi oleh dua Pembina, Kakak Nita Oktavianti dan kakak Zaldi Yanto Anwar Ramahman, turut berpartisipasi dalam acara ini.
Ka.Kwarcab Kota Solok, Kakak Ramadhani Kirana putra, bertindak sebagai pembina upacara. Dalam amanatnya, beliau menekankan pentingnya peran Gerakan Pramuka dalam membentuk karakter generasi muda yang berpegang teguh pada nilai-nilai Pancasila dan kepanduan. Kualitas seperti kedisiplinan dan integritas, yang diajarkan dalam Pramuka, diharapkan dapat menjadi pondasi bagi adik-adik pramuka dalam menghadapi tantangan zaman modern tanpa melupakan kearifan lokal.
Kepala MAN Kota Solok, Marion, sangat mengapresiasi kegiatan Apel Besar yang diikuti Pagusdam MAN Kota Solok ini, “ Saya sangat bangga melihat semangat juang adik-adik Pramuka PAGUSDAM MAN Kota Solok dalam mengikuti Apel Besar ini. Semoga kegiatan ini semakin memantapkan tekad mereka untuk menjadi generasi muda yang berkarakter, berakhlak mulia, dan selalu menjunjung tinggi nilai-nilai Pancasila.” Ungkap marion dalam wawancara.
“Pramuka bukan hanya sekadar organisasi, tetapi juga sekolah kehidupan. Melalui kegiatan kepramukaan, kalian diajarkan untuk mandiri, disiplin, dan bertanggung jawab. Teruslah kembangkan potensi diri kalian agar menjadi generasi emas bangsa.” Tambahnya
Dalam acara Apel Besar dan Pesta Pramuka Siaga, MAN hanya mengikuti upacara sebagai peserta. Pesta Pramuka Siaga merupakan kegiatan yang diperuntukkan bagi siswa Sekolah Dasar/Madrasah Ibtidaiyah.
Acara Apel Besar ini dihadiri oleh pengurus Kwarcab Kota Solok dan Kamabigus se-Kota Solok. Setelah upacara, kegiatan dilanjutkan dengan pesta siaga yang meriah. Perlu diketahui bahwa undangan untuk mengikuti acara ini terbuka untuk seluruh siswa dari MI, MTs, hingga MA. (helda/nt)