Sebanyak 103 Karateka INKANAS Ikuti Ujian Kenaikan Tingkat

Mentreng.com | Tanah Datar – Sebanyak 103 orang Karateka dari perguruan Institut Karate- do Nasional (Inkanas) ikuti ujian Kyu / Kenaikan Tingkat dari putih sampai coklat di Aula SMK 2 Batusangkar, Minggu (21/07/202204).

103 orang Karateka yang mengikuti UKT tersebut, berasal dari 4 Dojo Inkanas yang ada di Kabupaten Tanah Datar masing-masing, Dojo Bukit Gombak, Dojo SDIT Qurrata ‘Ayun, Dojo SDN 12 Parambahan dan Dojo Kartika Club.

Menurut Ketua Pelaksana, AKP Aswirman, S.Sos dalam Ujian Kyu / Kenaikan Tingkat yang merupakan semester ke II tahun 2024, disiapkan 9 orang penguji, masing -masing penguji
Subarnito (DAN IV), AKP Aswirman, S.SOS (DAN III), IR.Hendriyanto (DAN II), Serda Anwar Sadat (DAN I), Mia Prawita Ashari, SH (DAN I), Putri Maya Gita, S.Pd (DAN I),Adma Wijaya Harahap (DAN I), Aldira Budi Hardian (DAN I), Serta Tijo (DAN I).

“Ada 9 orang penguji yang berasal dari Dojo yang ada di Tanah Datar serta utusan dari Pengda Inkanas Sumbar, ” ulasnya.

Sementara menurut Ketua Pengcab Inkanas Tanah Datar, yang disampaikan Sekretais INKANAS, Serda Anwar Sadat mengatakan Ujian Kyu / Kenaikan Tingkat yang digelar Pengcab Inkanas Tanah Datar, juga dalam rangka persiapan Gashuku yang akan dilaksanakan nanti

Disebutkan, moment UKT itu juga sebagai ajang untuk melahirkan karateka – karateka handal, yang akan berkiprah di berbagai ajang, termasuk untuk regenerasi pelatih Inkanas di Tanah Datar.

“Sekarang, kita memiliki 4 Dojo dengan 4 orang pelatih. Kedepan, kita berharap lahir pelatih – pelatih baru, yang akan melanjutkan estafet kepelatihan di Tanah Datar. Minimal, untuk satu Dojo itu, ada dua pelatih yang memiliki sabuk hitam.” Ujar Anwar Sadat.

Ditambahkan, Ujian Kyu / Kenaikan Sabuk juga sebagai ajang seleksi bagi anggota Inkanas, yang akan diutus untuk mengikuti kejuaraan, baik tingkat Forki maupun kejuaraan karate lainnya. “(Red)

Print Friendly, PDF & Email

Pos terkait