Mentreng.com | Tanah Datar – Komando Distrik Militer 0307/Tanah Datar melaksanakan upacara 17-an yang digelar pada tanggal 17, setiap bulannya di Lapangan Makodim 0307/Tanah Datar Jl Sultan Alam Bagagarsyah Nagari Pagaruyung Kec.Tqnjung Emas Kab.Tanah Datar, Selasa, (17/09/2024).
Dalam kegiatan upacara tersebut bertindak sebagai inspektur upacara Dandim 0307/Tanah Datar Letkol Inf Agus Priyo Pujo Sumedi, S.I.P., M.Han, sebagai Perwira Upacara Serka Dedi Sahendra, sebagai komandan upacara Lettu Inf Syaiful Azwar.
Inspektur upacara dalam upacara tersebut membacakan Amanat Pangdam I/BB Mayjen TNI Mochammad Hasan menyampaikan, Dalam melaksanakan program TNI manunggal membangun desa ke-121 dan mengawal berbagai kegiatan teritorial merupakan bukti nyata dan biner dari sinergi dan kerjasama yang baik antara TNI dan dengan masyarakat Saya berharap semangat ini dapat terus kita jagakan di tingkatkan demi keberhasilan tugas-tugas kita ke depan.
Kita kita juga dihadapkan pada tantangan besar lainnya yaitu pelaksanaan Pilkada serentak tahun 2024 yang akan dilaksanakan pada tanggal 27 November 2024 mendatang yang saat ini sudah memasuki tahap penelitian persyaratan calon kemudian tahap penetapan pasangan calon dan dilanjutkan pelaksanaan kampanye.
Oleh karena itu saya menekankan kembali bahwa netralitas TNI dalam pilkada adalah harga mati.
Tugas kita adalah menjaga keamanan ketertiban serta memastikan proses demokrasi berjalan dengan lancar dan damai mari kita buktikan bahwa TNI berkhususnya Kodam 1 bukit barisan tetap netral demi menjaga keutuhan dan persatuan bangsa.
Upacara pagi juga beberapa hari yang lalu bertempatnya pada tanggal 10 September 2024 kita menerima kunjungan kerja bapak presiden Republik Indonesia dalam rangka peresmian gerbang tol sinaksak mengunjungi pasar delimas dan meninjau venue Pon ke 21 tahun 2024 saya selaku pangdam 1 bukit barisan dan pribadi mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas dedikasi seluruh prajurit, sehingga kunjungan kerja bapak presiden terpilih Indonesia di wilayah Sumatera Utara dapat berjalan aman dan sukses. (Pendim 0307)